PENJAGA PETUAH LELUHUR
Oleh : Ahmad Yani
Di atas bumi Pertiwi aku berpijak menapak segala asa
Dari ujung pulau Sabang Merauke negri memesona
Gunung bukit menjulang mencakar cakrawala
Kita Berdiri di atas garis katulistiwa mengurat lekat dipangkuan negri
Diwariskan dasar panca lima dan sila asas sebagai perisai penguat tegap di
tanah negeri
Aku penerus bangsa diselimut sutra sangsaka
Aku anak negeri penjaga petuah leluhur
Biar peluh luluh semangat kutancap di jantung bumi
Selama hayat masih menapak jejak takada badai berani berontak
Menjaga petuah negeri biar sampai tumpah darah
Biar sampai nyawa musnah
Takseonggok tanah jatuh kepangkuanmu
Aku anak negri selalu berbakti sampai mati
Komentar
Posting Komentar